PISANG IJO

Monday, September 21, 2015

PISANG IJO
https://muhyasir.files.wordpress.com/2011/06/pisang_ijo.jpg
pisang ijo atau es pisang ijo adaalah makanan khas kota makassar yang di mana makanan ini terbuat dari pisang raja dandi balut dengan adonan tepung berwarna hijau, tepung yang membungkus pisang ini ialah tepung berwarna yang di buat dari tepung, air, warna hijau di dapat dari warna makanan dan pisang hijau slalu di nikmati dengan menaruh saos berwarna putih yang kental yang di mana saos ini dapat di buat dengan santan cair dan memasukkan daun pandan yang di potong-potong.

berikut resep cara membuat es pisang ijo :

Bahan utama yang digunakan :

  1. 6 buah pisang raja tua yang matang
  2. 50 gram tepung beras
  3. 175 gram tepung beras ( yang sudah diayak )
  4. 100 ml air daun suji atau bisa menggunakan pewarna hijau makanan (secukupnya)
  5. 300 ml air
  6. ½ sendok teh garam


Bahan untuk membuat saus pisang ijo:
  1. 650 ml santan
  2. 50 gram tepung terigu
  3. 75 gram gula pasir
  4. 1 lembar daun pandan, cuci dan ikat simpul
  5. ¼ sendok teh garam

Cara membuat pisang ijo :

  • Langkah pertama dengan mencampurkan air, air daun suji atau pewarna makanan, tepung beras, dan garam jadi satu adonan. Lalu masak dengan menggunakan api yang sedang, kemudian diaduk aduk sampai mendidih. Setelah matang dan adonan menjadi lembut maka angkat dan sisihkan
  • Kemudian tambahkan tepung beras yang sudah diayak sedikit demi sedikit dalam adonan dan aduk aduk hingga adonan berubah menjadi menjadi kalis.
  • Lalu ambil adonan menjadi beberapa bagian, kemudian bentuk bulat tipiskan dengan ketebalan sekurang-kurangnya lebih dari 0,5 cm. Kemudian balut pisang dengan menggunakan adonan hingga tertutup rata, lalu kukus sampai matang. Setelah matang pisang siap diangkat dan dinginkan.
  • Cara membuat saus es pisang ijo, caranya: campurkan tepung terigu, santan, gula pasir, garam dan daun pandan menjadi satu. Lalu masak semua bahan dengan menggunakan api sedang, aduk aduk sampai mendidih, setelah itu lalu dinginkan.
  • Cara penyajian untuk es pisang ijo Makasar: ambil 1 buah pisang ijo yang sudah matang, kemudian potong-potong dan letakkan pada piring atau mangkuk. Kemudian tambahkan siraman saus pisang ijo dengan ditambah es serut dan semua pelengkap lainnya sesuai selera.a
  • Es pisang ijo asli Makassar siap disantap.


0 comments:

Post a Comment

Translate

Asli Bugis Makassar. Powered by Blogger.